Cara Menjadi Sehat
Seberapa banyak yang anda ketahui tentang gaya hidup sehat?
Sebelumnya, jawablah beberapa pertanyaan berikut :
1. Bagaimana anda mendefinisikan tentang liburan?
a. Pergi ke tempat fitness.
b. Main lompat tali dengan anak tetangga.
c. Main piringan terbang dengan anjing anda.
2. Bagaimana anda mendefinisikan tentang gizi yang baik?
a. Makan satu jenis sayuran di setiap kali makan.
b. Makan dua jenis sayuran pada setiap kali makan.
c. Minum jus buah untuk sarapan.
3. Yang mana berikut merupakan kegiatan yang sehat?
a. Push-up, sit-up, atau jogging.
b. Berjalan kaki dengan anjing peliharaan setelah makan malam.
c. Menghabiskan sabtu sore dengan tidur di sofa.
Percaya
atau tidak, jawaban yang benar untuk setiap pertanyaan adalah A, B, dan
C – bahkan jawaban yang mengatakan tidur di sofa saat sabtu sore!
Menurut para ahli, membiasakan pola hidup sehat dalam kehidupan
sehari-hari jauh lebih mudah daripada yang selama ini kita pikirkan.
Anda
dapat melakukan dari hal hal yang kecil secara bertahap sehingga tidak
menimbulkan keterpaksaan yang akan membuat anda malas. Meskipun remeh
namun hal tersebut jauh lebih bagus daripada tidak melakukan apa apa.
Dari
sejak mandi pagi sampai tiba waktunya anda menonton berita malam,
setidaknya ada ratusan cara untuk menyelipkan suatu kegiatan yang
menyehatkan. Tidur di siang hari pun sangat bermanfaat bagi kesehatan
jika pekerjaan anda menuntut anda untuk bekerja sampai malam.
Anda
tidak perlu memiliki berbagai macam alat fitness atau lapangan olah
raga yang luas hanya untuk menjadi lebih sehat. Ada puluhan bahkan
ratusan hal hal kecil yang dapat anda lakukan setiap hari untuk membuat
anda lebih sehat.
Sedikit berusaha untuk manfaat yang besar.
Pemikiran
bahwa kesehatan yang baik bisa datang dari hal hal yang kecil memang
sudah tidak baru lagi. Penelitian menunjukkan bahwa melakukan hal hal
yang kecil secara berkesinambungan dalam jangka waktu yang lama akan
membuat perubahan besar dalam kondisi fisik manusia.
Sebagai contoh, sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Archives of Internal Medicine
tahun 2004 menemukan bahwa berjalan selama 30 menit per hari sudah
cukup untuk mencegah penambahan berat badan. Kalau 30 menit dirasakan
masih terlalu lama, penelitian yang lain menunjukan bahwa dengan
berjalan cepat selama 10 menit per hari akan diperoleh efek yang sama
seperti halnya berjalan lambat selama 30 menit.
Hal
hal yang kecil tersebut tidak hanya dilakukan untuk kebugaran fisik,
hal yang sama juga berlaku di meja makan seperti mengurangi asupan
lemak, gula, dan memperbanyak makan buah serta sayuran.
Hal hal kecil seperti yang disebutkan diatas kalau dirangkum berupa :
Untuk meningkatkan kebugaran fisik :
1. Saat mengambil sesuatu, lakukanlah dengan gerakan gerakan yang memungkinkan seluruh tubuh anda bergerak.
2.
Setiap kali berhenti di lampu lalu lintas, gerakanlah otot otot paha
anda dengan mengencangkan kaki, kemudian menggerakan bokong semampu
anda. Hal ini akan mengembalikan aliran darah pada tempat tempat
tersebut sebagaiman mestinya.
3. Setiap kali
anda antri dengan posisi berdiri, cobalah untuk mengangkat satu kaki
setengah inci dari lantai. Tekanan ekstra pada pergelangan kaki, betis
dan paha akan membantu penguatan otot otot pada bagian tersebut.
Anda akan mulai merasakan perbedaan dalam beberapa minggu setelah semuanya dilakukan secara rutin.
Untuk meningkatkan asupan nutrisi :
1. Belilah makanan yang murni, apakah itu kalengan, beku, atau segar daripada makanan olahan bila hal tersebut memungkinkan.
2.
Singkirkan makanan dan minuman yang terbuat dari sirup dengan pemanis
buatan, berkalori tinggi dan menggunakan pewarna yang tidak jelas.
3.
Mulailah setiap makan malam dengan campuran salad hijau. Bukan hanya
karena makanan tersebut membantu mengurangi nafsu makan, tetapi juga
akan secara otomatis memperbanyak porsi sayuran ke makanan anda.
Untuk mengendalikan stress :
1.
Berikanlah pasangan anda pelukan setiap hari sebelum anda berangkat
bekerja. Studi menunjukkan tindakan sederhana ini dapat membantu anda
tetap tenang saat terjadi kekacauan sepanjang hari tersebut.
2.
Menangislah bila anda memang menginginkannya. Hal ini dapat
meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mengurangi kadar hormon stres,
menghilangkan depresi, dan membantu anda berpikir lebih jernih.
3. Dua kali sehari, tarik napas panjang selama tiga hingga lima menit.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar